Senin, 03 Agustus 2015

Keutamaan Sholawat Pada Nabi




“Dari Anas bin Malik, beliau bersabda : “Barangsiapa yang mengucapkan sholawat kepadaku satu kali, maka Allah akan bersholawat baginya sepuluh kali, dan digugurkan sepuluh kesalahan (dosa)nya, serta ditinggikan baginya sepuluh derajat/tingkatan (disurga kelak) {HR An Nasa’i, Ahmad, Shohih Adabul Mufrod no 643}

Hadist yang mulia ini menunjukkan keutamaan membaca sholawat kepada Nabi dan anjuran memperbanyak sholawat tersebut, karena ini menjadi salah satu penyebab turunnya rahmat, pengampunan dan pahala-pahala yang berlipat ganda dari Allah
Beberapa faedah penting yang terkandung dalam hadist yang mulia ini:

o  Banyaknya membaca sholawat termasuk tanda cinta seorang muslim kepada Nabi . Para ulama mengatakan: “Barangsiapa mencintai sesuatu, maka dia akan sering menyebut-nyebutnya

o  Yang dimaksud sholawat disini adalah sholawat yang diajarkan Nabi dalam hadist-hadist yang shohih, bukan sholawat yang diada-adakan oleh orang-orang seperti sholawat nariyah, badriyah, barzanji dan sholawat-sholawat yang memang tidak pernah diajarkan oleh Nabi. Karena membaca sholawat adalah ibadah, maka syarat diterimanya ibadah harus ikhlas dan sesuai dengan tuntunan Nabi 

o  Makna sholawat dari Allah kepada hambaNya adalah limpahan rahmat, pengampunan, pujian, kemuliaan dan keberkahan dariNya. Ada juga yang mengartikan dengan pemberian taufik dari Allah untuk mengeluarkan hambaNya dari kegelapan (kesesatan) menuju cahaya (petunjukNya), sebagaimana tertuang dalam firman Allah 

“Dialah yang bersholawat kepadamu (wahai manusia) dan malaikatNya (dengan memohon ampunan untukmu), supaya Dia mengeluarkan kamu dari kegelapan kepada cahaya (yang terang). Dan adalah Dia Maha Penyayang kepada orang-orang yang beriman (QS Al Ahzab 43)




Wallahu a’lam

Sumber : Majalah As Sunnah edisi 06/TH XIV/Dzulqo’dah 1431H/Oktober 2010

Abu Jeehan
Selasa, 19 Syawwal 1436H

Tidak ada komentar:

Posting Komentar